Mahasiswa Berprestasi
KNOW, EXPLORE AND MAKE A MIRACLE WITH YOURSELF
Sri Mulyani Zumrotin
(None Persahabatan, Abang & None Buku Jakarta Utara 2019)
Perkenalkan, nama ku Sri Mulyani Zumrotin. Biasa dipanggil Zum. Saat ini, aku sedang menjadi mahasiswi semester akhir di Fakultas Psikologi Uhamka. Banyak pengalaman yang ku lalui dan membawa ku hingga ketitik ini. Ketitik menjadi none buku persahabatan Jakarta Utara 2019.
“Pengalaman, adalah guru terbaik dalam kehidupan”. Aku menyetujui pernyataan tersebut. Karena, dari pengalaman aku mampu belajar dan mampu mengenali siapa diri aku yang sesungguhnya.
Semua berawal dari keikutsertaan ku menjadi kontingen debat Fakultas Psikologi. Menjadi kontingen debat, bukan keinginan ku. Karena aku merasa “it’s not my passion” tetapi, lingkungan yang membawa ku menjadi bagian dari kontingen debat Fakultas Psikologi. Disaat aku bergabung, aku merasa banyak tertinggal dalam cepat membaca, memahami, dan mengutarakan argumentasi. Akan tetapi, aku sadar. Menjadi seorang pendebat harus mampu berdiri tegak dengan argumentasi yang penuh rasionalisasi.